10/28/2024

Hari Sumpah Pemuda (MA Nurul Iman Sekincau)


Sumpah Pemuda adalah suatu pergerakan kemerdekaan Republik Indonesia yang dilakukan oleh para pemuda-pemudi Indonesia dengan menyatakan janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa. 


Peringatan ke-96 Hari Sumpah Pemuda menjadi momentum yang penting untuk mengingatkan generasi muda tentang semangat perjuangan pemuda terdahulu yang bersatu dalam ikrar Sumpah Pemuda pada tahun 1928.


Adapun tokoh penting dalam Sumpah Pemuda yakni Soegondo Djojo Poespito, Muhammad Yamin, Amir Syarifoeddin Harahap dan sejumlah tokoh lainnya.


Menurut Suci Rahma, salah satu siswi dari MA Nurul Iman Sekincau dalam memaknai semangat sumpah pemuda yaitu, "dengan mendukung toleransi dalam mempertahankan kesatuan bangsa. Misalnya, dengan generasi muda harus menghargai perbedaan yang ada, seperti suku, agama, ras, budaya dan golongan."


Siswa-siswi MA Nurul Iman Sekincau mengadakan upacara untuk memperingati hari Sumpah Pemuda pada Senin,  28 Oktober 2024. Peringatan tersebut mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah perjuangan seluruh elemen pemuda Indonesia yang telah menebar semangat menjaga jiwa patriotisme dan berhasil menyatukan visi kebangsaan.


Kita sebagai pelajar sudah seharusnya mencontoh semangat Sumpah Pemuda dengan saling menghormati dan menghargai sesama anak bangsa.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . MA NURUL IMAN SEKINCAU LAMPUNG BARAT - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger